5 Tips Memilih Asuransi Kendaraan Yang Tepat

Bagi sebagian orang, setelah membeli kendaraan pastinya langsung mendaftarkan asuransi. Karena dengan adanya car insurance atau asuransi kendaraan maka dapat meringankan biaya yang harus dikeluarkan ketika kendaraan mengalami kerusakan berat maupun ringan.

Selain itu dengan adanya asuransi juga dapat memberikan jaminan perlindungan saat kendaraan mengalami tindak pencurian. Polis asuransi memberikan perlindungan terhadap kendaraan saat terjadi kecelakaan, dan juga dapat membantu Anda dalam melakukan perencanaan keuangan bagi kendaraan Anda.

Tips Memilih Car Insurance

Dalam memilih asuransi untuk kendaraan pastinya harus tepat, karena akan berpengaruh pada proses klaim saat kendaraan mengalami kecelakaan. Berikut beberapa tips dalam memilih asuransi untuk kendaraan.

Minta rekomendasi orang terdekat

Sebelum memutuskan untuk mendaftar asuransi, sebaiknya minta rekomendasi dari orang-orang terdekat yang sudah lebih dulu menggunakan asuransi untuk kendaraan. Tujuannya agar Anda bisa mengetahui kualitas pelayanannya.

Karena dengan mencari tahu melalui rekomendasi akan berguna bagi Anda. Setelah Anda mendapatkan nama-nama perusahaan yang sudah direkomendasikan, maka Anda bisa memilih dua atau tiga dengan perbandingan besar premi, jenis cakupan risiko, dan juga pertanggungan.

Perhatikan jaringan bengkelnya

Tujuan utama memiliki asuransi adalah karena ingin memberikan perlindungan pada kendaraan jika mengalami kecelakaan baik kecil maupun besar. Setiap perbaikan mobil tidak akan terus menerus dilakukan di bengkel resmi kendaraan, maka Anda harus memperhatikan bahwa bengkel yang terdapat di sekitar tempat tinggal Anda menyediakan rekanan perusahaan asuransi.

Ketahui cakupan perlindungan asuransi

Perlindungan asuransi untuk kendaraan yang umum terdapat dua jenis yaitu comprehensive dan total-loss. Namun Anda juga perlu memperhatikan rincian perlindungan dari risiko-risiko yang bisa saja terjadi pada kendaraan Anda seperti banjir, huru-hara, dan juga tambahan perlindungan lain yang bisa Anda gunakan tanpa tambahan premi. Anda juga dapat mempertimbangkan polis asuransi yang menyediakan perluasan jaminan kendaraan yang tidak dijadikan satu paket.

Proses klaim mudah

Dalam melakukan pengajuan klaim tentunya Anda harus memilih perusahaan yang memudahkan dalam proses pengajuan klaim. Perusahaan asuransi yang biasanya memberikan kemudahan dalam pengurusan klaim memiliki banyak cabang dan juga call center. Selain itu, yang harus Anda ketahui juga yaitu perbandingan besaran klaim premi dari beberapa perusahaan asuransi.

Pastikan layanan nasabahnya baik

Anda harus memastikan bahwa perusahaan asuransi yang dipilih dapat melakukan pelayanan pengaduan nasabah selama 24 jam, seperti mobil pengganti, derek mobil, dan lain-lain. Walaupun preminya semakin besar namun Anda akan sangat terbantu dengan layanan yang diberikan.

Pentingnya Car Insurance

Salah satu komponen wajib yang harus dimiliki setelah membeli kendaraan adalah mendaftarkan kendaraan tersebut kepada polis asuransi, karena sebagai bentuk penjagaan dan perlindungan terhadap kendaraan yang Anda miliki.

Menjamin kerugian biaya kendaraan

Salah satu manfaat umum yang akan Anda rasakan jika mempunyai car insurance yaitu dapat menjamin kerugian biaya atas kerusakan kendaraan baik akibat kecelakaan, bencana alam, hingga pencurian.

Untuk dapat mengklaim asuransi juga dapat Anda lakukan dengan mudah, karena perusahaan asuransi yang Anda gunakan sudah bekerja sama dengan berbagai bengkel dalam berbagai wilayah di Indonesia.

Hanya dengan memberikan dokumen-dokumen untuk mengklaim asuransi, maka akan diproses dengan cepat melalui penerbitan SPK (Surat Perintah Kerja) kepada bengkel yang akan mengurus kendaraan Anda pada hari setelah Anda melakukan laporan.

Perlindungan kendaraan dari beragam risiko kecelakaan

Beberapa risiko kecelakaan yang dapat dilindungi jika menggunakan asuransi adalah tabrakan, terbalik, benturan, tergelincir, atau terperosok.

Membantu perencanaan keuangan

Dengan adanya asuransi kendaraan, maka Anda tidak akan lagi merasa khawatir atas pengeluaran yang tak terduga saat kendaraan Anda mengalami hal yang tidak menyenangkan. Anda akan merasa terbantu atas perencanaan keuangan sehingga dapat menjadi stabil dan bisa dialokasikan pada kebutuhan lainnya.

Memberikan rasa tenang dan aman

Adanya asuransi pada kendaraan Anda akan membuat Anda merasa tenang dan aman saat terjadi kerusakan, karena biaya dapat ditanggung oleh asuransi.

Bebas tanggung jawab pihak ketiga

Saat Anda mengalami kecelakaan, maka Anda tidak perlu merasa khawatir bahwa akan menanggung kerugian tersebut sendiri karena perusahaan asuransi juga dapat memberikan biaya kepada pihak ketiga sehingga beban yang Anda tanggung terasa ringan. Perusahaan asuransi akan mengurus biaya perbaikan hingga perawatan medis.

Setiap perusahaan asuransi tentunya memiliki keunggulan tersendiri dalam pelayanan dan paket-paket yang ditawarkan, maka dari itu Anda harus mengetahui produk-produk yang dimiliki oleh perusahaan asuransi pilihan Anda.

Membantu melindungi mesin

Jika terjadi kerusakan pada kendaraan, Anda akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk perbaikan mesin. Namun dengan adanya polis asuransi untuk kendaraan maka biaya perbaikan akan ditanggung oleh perusahaan asuransi.

Cara Klaim Car Insurance

Cara klaim asuransi mudah untuk dilakukan jika semua dokumen yang dibutuhkan tersedia dan juga mengikuti prosedur standar dengan baik. Berikut cara klaim asuransi:

  • Setelah terjadinya kecelakaan ataupun hal-hal yang merugikan kendaraan Anda, maka bisa melakukan pelaporan klaim kepada pihak asuransi maksimal 5×24 jam.
  • Menyiapkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan dan menjadi syarat klaim asuransi. Dokumen-dokumen yang dibutuhkan yaitu kartu identitas, SIM, BPKB, STNK, formulir klaim, dan lain-lain.
  • Setelah dokumen selesai dikirim, selanjutnya perusahaan akan melakukan survei dan juga analisa untuk perhitungan estimasi kerugian yang dialami.
  • Setelah proses tersebut dilakukan dan mendapatkan persetujuan dari perusahaan asuransi, maka biaya pergantian akan dikeluarkan tentunya sesuai dengan ketentuan polis.

Rekomendasi Polis Car Insurance

Terdapat beberapa rekomendasi polis asuransi untuk kendaraan agar mendapatkan perlindungan yang optimal saat mengalami hal-hal yang tidak diinginkan.

MPM Insurance

Beberapa produk yang ditawarkan oleh MPM Insurance selain berupa asuransi kendaraan juga terdapat asuransi rangka kapal, asuransi pengangkutan, dan masih banyak produk lain yang ditawarkan.

Adira Autocillin

Beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan jika memilih polis asuransi dari Adira Autocillin yaitu risiko terjadinya tabrakan, tergelincir, terbalik, benturan, terperosok, pencurian, tindak kejahatan, kecelakaan lalu lintas, kebakaran.

Selain itu, layanan yang ditawarkan oleh polis asuransi ini yaitu bersedia memberikan ganti rugi berupa penggantian mobil baru dan juga memberikan layanan derek serta bantuan darurat lainnya saat berada di jalan.

Simas Mobil Online

Sinar Mas polis asuransi mobil memberikan ganti rugi atas risiko kecil kendaraan seperti penyok, lecet, baret, hingga risiko kerugian besar berupa terperosok, pencurian, dan sejenisnya. Selain itu, Sinar Mas sudah melakukan kerja sama dengan 473 lebih bengkel yang ada dalam wilayah Indonesia.

ACA Otomate

Sama seperti polis asuransi lainnya yang memberikan ganti rugi atas risiko kendaraan seperti tabrakan, benturan, tergelincir, terbalik, dan juga tindak kejahatan kendaraan serta kebakaran.

Mempunyai asuransi kendaraan juga sama pentingnya dengan asuransi kesehatan, karena kendaraan dapat membantu mobilitas dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Sehingga dengan berbagai macam manfaat yang bisa Anda dapatkan, akan sangat membantu baik dari segi finansial maupun efisiensi waktu.